Folder
System Volume Information adalah folder yang tersembunyi atau sengaja disembunyikan oleh system Windows (Hidden System folder). Biasanya dipergunakan oleh
system restore untuk menyimpan informasi, serta merupakan hal yang sangat vital. saat ini, justru sering menjadi sarang virus, karena aksesnya yang terbatas sehingga folder ini sering digunakan oleh virus untuk menyimpan duplikasi dirinya. viruspun bisa menyerang lagi (kembali aktif) jika dilakukan
restore. bahkan, ada beberapa antivirus yang dapat mendeteksi terdapat virus di folder ini, tetapi antivirus tersebut terkadang juga tidak bisa menghapusnya.
sebenarnya, jika tidak begitu penting fasilitas ini bisa dimatikan. selain sering menjadi sarang virus, juga sering memakan
space harddisk yang banyak. untuk pengaturannya melalui langkah-langkah berikut ini:
a.) klik kanan pada
My Computer, kemudian klik
properties.
b.) klik pada
System Protection.
c.) Untuk mematikan fasilitas ini cek menu
Turn off system restore for all drives, atau jika hanya satu drive saja maka klik pada
Settings.
d.) Jika kita yakin komputer kita bebas virus, maka fasilitas ini bisa juga diaktifkan. pengaturan diperlukan di mungkin hanya penggunaan space harddisknya. Masing-masing drive C:, D: dan lainnya bisa dibatasi maksimal penggunaan space-nya dengan klik tombol Setting di masing-masing drive tersebut.