|
Gebyar TIK Jambi 2016 |
Seiring dengan perkembangan teknologi, informasi, dan komunikasi yang sangat pesat. Berbagai kalangan mulai banyak mengetahui ilmu teknologi, informasi, dan komunikasi, termasuk masyarakat jambi yang tidak mau ketinggalan dengan perkembangan teknologi saat ini. Hingga saat ini banyak orang mulai mahir dalam menggunakan produk internet seperti website, blog, e-learning, chat, file-sharing dan lainnya.
Internet sangat banyak sekali manfaatnya dalam kehidupan, Ada banyak kemudahan dan keutamaan mengapa banyak pihak memanfaatkan internet sebagai layanan, tak terkecuali bidang pendidikan. Persepsi internet yang identik dengan akses kapan saja dan dimana saja pun hampir selaras dengan motto pendidikan, belajar tanpa mengenal waktu dan tempat. Atas dasar pemanfaatan teknologi TIK tersebutlah diadakan Gebyar TIK, kegiatan tahunan ini merupakan rangkaian dari beberapa lomba (Kuis Kihajar, Film Dokumenter Pendidikan, Fotografi Pendidikan. Website, Blog dan Media Pembelajaran), Pameran, Kampanye Internet Sehat, Talk Show dan Seminar.
Maksud :
Gebyar TIK diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada para guru dan sekolah pada jenjang SD/MI, SMP/MTS, SMA/MA dan SMK yang berdedikasi memajukan pendidikan di Provinsi Jambi dengan mengembangkan dan memanfaatkan TIK untuk pendidikan.
Tujuan :
- Mendorong dan meningkatkan pengembangan dan pemanfaatan TIK di sekolah sebagai sumber, sarana, maupun penunjang dalam belajar-mengajar
- Meningkatkan potensi guru dalam pengembangan dan pemanfaatan TIK untuk pendidikan.
- Mengembangkan metode belajar-mengajar yang efektif dan efisien.
- Menumbuhkan kesadaran pendayagunaan teknologi yang tepat guna.